KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia melaporkan perkembangan suku bunga perbankan pada akhir 2023 lalu, dimana suku bunga simpanan tercatat meningkat, sementara suku bunga kredit tercatat menurun. BI dalam laporannya mencatat rata-rata tertimbang suku bunga kredit sebesar 9,25%, lebih rendah dibandingkan bulan sebelumnya sebesar 9,29%. Sementara itu suku bunga simpanan berjangka meningkat pada tenor 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan, masing-masing sebesar 4,71%, 5,26%, 5,52%, dan 5,74% pada Desember 202, setelah pada November 2023 masing-masing tercatat sebesar 4,50%,5,00%, 5,32%, dan 5,37%. Di sisi lain, suku bunga simpanan berjangka tenor 24 bulan pada Desember 2023 sebesar 4,16% menurun dibandingkan November 2023 sebesar 5,40%.
Suku Bunga Deposito Naik, Bunga Kredit Bank Justru Menurun per Desember 2023
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia melaporkan perkembangan suku bunga perbankan pada akhir 2023 lalu, dimana suku bunga simpanan tercatat meningkat, sementara suku bunga kredit tercatat menurun. BI dalam laporannya mencatat rata-rata tertimbang suku bunga kredit sebesar 9,25%, lebih rendah dibandingkan bulan sebelumnya sebesar 9,29%. Sementara itu suku bunga simpanan berjangka meningkat pada tenor 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan, masing-masing sebesar 4,71%, 5,26%, 5,52%, dan 5,74% pada Desember 202, setelah pada November 2023 masing-masing tercatat sebesar 4,50%,5,00%, 5,32%, dan 5,37%. Di sisi lain, suku bunga simpanan berjangka tenor 24 bulan pada Desember 2023 sebesar 4,16% menurun dibandingkan November 2023 sebesar 5,40%.