KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja dolar Amerika Serikat (AS) masih cukup prospektif di tahun depan. Kebijakan suku bunga tinggi oleh The Fed masih akan menopang penguatan mata uang Paman Sam tersebut. Presiden Komisioner HFX International Berjangka Sutopo Widodo menjelaskan bahwa upaya bank Sentral yang bergerak cepat dalam menaikkan suku bunga untuk meredam inflasi sukses menempatkan USD dalam posisi unggul. Dolar AS telah menjadi mata uang cadangan sekaligus safe haven asset atau aset investasi yang aman. Upaya yang dilakukan pada akhirnya memojokkan mata uang emerging menjadi kurang menarik. Apalagi kinerja komoditas mencatatkan harga yang mengecewakan sehingga membebani negara seperti Indonesia.
Suku Bunga The Fed Tinggi, Dolar AS Dipandang Masih Prospektif pada Tahun Depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja dolar Amerika Serikat (AS) masih cukup prospektif di tahun depan. Kebijakan suku bunga tinggi oleh The Fed masih akan menopang penguatan mata uang Paman Sam tersebut. Presiden Komisioner HFX International Berjangka Sutopo Widodo menjelaskan bahwa upaya bank Sentral yang bergerak cepat dalam menaikkan suku bunga untuk meredam inflasi sukses menempatkan USD dalam posisi unggul. Dolar AS telah menjadi mata uang cadangan sekaligus safe haven asset atau aset investasi yang aman. Upaya yang dilakukan pada akhirnya memojokkan mata uang emerging menjadi kurang menarik. Apalagi kinerja komoditas mencatatkan harga yang mengecewakan sehingga membebani negara seperti Indonesia.