KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tren imbal hasil industri dana pensiun (dapen) di awal tahun mengalami penurunan seiring melandainya suku bunga dalam negeri. Data Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat, return on investment (ROI) dapen berada di posisi 0,72% pada Januari 2018. Sementara imbal hasil dapen di Januari 2017 berada di level 0,83%. Direktur Eksekutif Asosiasi Dana Pensiun Indonesia (ADPI) Bambang Sri Muljadi mengatakan, penurunan itu memang imbas dari suku bunga yang terus turun. Apalagi, sebagian alokasi investasi dominan pada instrumen fixed income alias obligasi. Bambang mencontohkan, return special rate yang ditawarkan obligasi tahun lalu bisa berkisar hingga 8%. Sedangkan di awal tahun ini rata-rata return hanya mencapai 7%. "Sehingga kami lihat tahun ini lebih konservatif dibanding tahun lalu," kata Bambang kepada Kontan.co.id, Selasa (13/3).
Suku bunga turun, imbal hasil dana pensiun menyusut jadi 0,72% di Januari 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tren imbal hasil industri dana pensiun (dapen) di awal tahun mengalami penurunan seiring melandainya suku bunga dalam negeri. Data Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat, return on investment (ROI) dapen berada di posisi 0,72% pada Januari 2018. Sementara imbal hasil dapen di Januari 2017 berada di level 0,83%. Direktur Eksekutif Asosiasi Dana Pensiun Indonesia (ADPI) Bambang Sri Muljadi mengatakan, penurunan itu memang imbas dari suku bunga yang terus turun. Apalagi, sebagian alokasi investasi dominan pada instrumen fixed income alias obligasi. Bambang mencontohkan, return special rate yang ditawarkan obligasi tahun lalu bisa berkisar hingga 8%. Sedangkan di awal tahun ini rata-rata return hanya mencapai 7%. "Sehingga kami lihat tahun ini lebih konservatif dibanding tahun lalu," kata Bambang kepada Kontan.co.id, Selasa (13/3).