KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sampai semester I-2018 kemarin porsi penjualan ekspor PT Sumi Indo Kabel Tbk (IKBI) masih mendominasi penjualan perseroan. Mayoritas kabel yang diproduksi di Indonesia dijual ke perusahaan terafiliasi, Sumitomo Electric di Jepang dan Singapura. Menilik laporan keuangan paruh pertama tahun ini, dari total revenue US$ 43 juta penjualan ekspor meraup 80% atau US$ 34 juta. Angka ekspor tersebut tumbuh tinggi 61% dibandingkan periode yang sama tahun lalu, US$ 21 juta. "Sebagian besar memang kami suplai ke Sumitomo (Sumitomo Electric) namun tahun ini kami berharap domestiknya dapat meningkat," sebut Sulim Herman Limbono, Direktur perseroan ditemui usai RUPST, Senin (10/9).
Sumi Indo Kabel (IKBI) bakal perlebar porsi penjualan domestik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sampai semester I-2018 kemarin porsi penjualan ekspor PT Sumi Indo Kabel Tbk (IKBI) masih mendominasi penjualan perseroan. Mayoritas kabel yang diproduksi di Indonesia dijual ke perusahaan terafiliasi, Sumitomo Electric di Jepang dan Singapura. Menilik laporan keuangan paruh pertama tahun ini, dari total revenue US$ 43 juta penjualan ekspor meraup 80% atau US$ 34 juta. Angka ekspor tersebut tumbuh tinggi 61% dibandingkan periode yang sama tahun lalu, US$ 21 juta. "Sebagian besar memang kami suplai ke Sumitomo (Sumitomo Electric) namun tahun ini kami berharap domestiknya dapat meningkat," sebut Sulim Herman Limbono, Direktur perseroan ditemui usai RUPST, Senin (10/9).