Summarecon Agung (SMRA) mengembangkan proyek di Makassar menjadi kota baru



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) belum berhenti mengembangkan Summarecon Mutiara Makassar (SMM). Setelah melakukan serah terima rumah kluster Jade dan Beryl Residence, emiten properti ini bakal membawa SMM menjadi kota baru (new city) yang modern.

"Tahun ini, SMM akan terus berinovasi," ujar Sharif Benyamin, Direktur SMRA dalam keterangan resmi, Rabu (3/3). Fasilitas yang akan segera diluncurkan guna menjadikan SMM sebagai kota baru seperti, sekolah Al-Azhar. SMRA juga akan membangun lifestyle area bertajuk De Terrace di SMM.

Dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada konsumen, SMRA juga meluncurkan Summarecon Home Warranty 1 Year + Top Quality. Program jaminan rumah ini meliputi kebocoran, kerusakan utilitas, kerusakan sanitair, keretakan dinding dan lantai serta kepudaran warna genteng dan aluminium.


Baca Juga: SMRA Gelar Rights Issue Untuk Bayar Utang, Dampaknya Positif Bagi Kondisi Keuangan

Dengan berbagai kebijakan pemerintah dalam rangka mendorong tumbuhnya sektor properti, maka Summarecon Mutiara Makassar optimis 2021 akan menjadi tahun kebangkitan properti kendati kondisi masih di tengah pandemi. Salah satu kunci dari kesuksesan  Summarecon adalah inovasi berkelanjutan yang konsisten dilakukan.

Penjualan properti di Summarecon Group masih berjalan cukup baik. Di akhir tahun 2020, satu hal yang patut dijadikan catatan adalah penjualan di kawasan terbaru Summarecon yaitu Summarecon Bogor yang telah berjalan sangat baik dengan penjualan mencapai 600 unit dengan harga mulai dari Rp 1,3 miliar hingga Rp 5,9 miliar pada saat peluncuran. Hal ini diharapkan bisa menjadikan sebuah pergerakan positif akan kondisi properti di tanah air.

Baca Juga: Rights issue akan beri dampak positif, analis ini rekomendasikan beli saham SMRA

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati