KONTAN.CO.ID - PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) telah berhasil mengantongi marketing sales Rp 1,8 triliun sampai Agustus 2017. Pencapaian tersebut setara dengan 40% dari total target perusahaan tahun ini yakni Rp 4,5 triliun. Meski belum mencapai separuh target, SMRA masih optimis target yang telah mereka tetapkan tahun ini lantaran pasar properti sudah semakin membaik. "iya betul target kami masih tetap, " kata Adrianto P. Adhi, Direktur Utama Summarecon Agung pada KONTAN, Senin (18/9). Pertumbuhan penjualan properti tercermin dari proyek-proyek yang dirilis perusahaan yang cukup diterima pasar. Perbaikan ini terutama terjadi setelah memasuki semester II dimana pada bulan Agustus saja, perusahaan berhasil mengantongi marketing sales Rp 300 miliar.
Summarecon kantongi marketing sales Rp 1,8 triliun
KONTAN.CO.ID - PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) telah berhasil mengantongi marketing sales Rp 1,8 triliun sampai Agustus 2017. Pencapaian tersebut setara dengan 40% dari total target perusahaan tahun ini yakni Rp 4,5 triliun. Meski belum mencapai separuh target, SMRA masih optimis target yang telah mereka tetapkan tahun ini lantaran pasar properti sudah semakin membaik. "iya betul target kami masih tetap, " kata Adrianto P. Adhi, Direktur Utama Summarecon Agung pada KONTAN, Senin (18/9). Pertumbuhan penjualan properti tercermin dari proyek-proyek yang dirilis perusahaan yang cukup diterima pasar. Perbaikan ini terutama terjadi setelah memasuki semester II dimana pada bulan Agustus saja, perusahaan berhasil mengantongi marketing sales Rp 300 miliar.