KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lelang Surat Utang Negara (SUN) hari ini, Selasa (22/11) ramai. Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan menggelar lelang Surat Utang Negara (SUN) pada hari ini, Selasa (22/11) dengan total penawaran yang masuk Rp 30,31 triliun. Penawaran masuk naik dari Rp 22,98 triliun pada lelang SUN dua pekan lalu. President dan CEO PT Pinnacle Persada Investama Guntur Putra mengatakan, kenaikan penawaran yang masuk pada lelang SUN hari ini mengingat data ekonomi Indonesia yang positif. "Kebijakan moneter yang diambil oleh Bank Indonesia untuk menaikkan 7DRRR juga tepat untuk menjaga stabilitas rupiah. Di samping itu, pertumbuhan ekonomi Indonesia per kuartal ketiga 2022 kemarin juga cukup baik," kata Guntur kepada kontan.co.id, Selasa (22/11).
SUN Tenor 10 Tahun Jadi Incaran Investor Pada Lelang SUN Selasa (22/11)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lelang Surat Utang Negara (SUN) hari ini, Selasa (22/11) ramai. Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan menggelar lelang Surat Utang Negara (SUN) pada hari ini, Selasa (22/11) dengan total penawaran yang masuk Rp 30,31 triliun. Penawaran masuk naik dari Rp 22,98 triliun pada lelang SUN dua pekan lalu. President dan CEO PT Pinnacle Persada Investama Guntur Putra mengatakan, kenaikan penawaran yang masuk pada lelang SUN hari ini mengingat data ekonomi Indonesia yang positif. "Kebijakan moneter yang diambil oleh Bank Indonesia untuk menaikkan 7DRRR juga tepat untuk menjaga stabilitas rupiah. Di samping itu, pertumbuhan ekonomi Indonesia per kuartal ketiga 2022 kemarin juga cukup baik," kata Guntur kepada kontan.co.id, Selasa (22/11).