KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Bitcoin mencapai level harga tertinggi baru dalam perdagangan di Asia pada Sabtu (20/2). Kenaikan harga bitcoin memperpanjang reli dua bulan yang membuat kapitalisasi pasar bitcoin melampaui US$ 1 triliun sehari sebelumnya. Seperti dikutip Reuters, bitcoin, mata uang kripto paling populer di dunia naik ke rekor tertinggi yakni US$ 56.620. Harga bitcoin telah naik 18% dalam sepekan. Sejak awal tahun, harga bitcoin telah melonjak lebih dari 92%. Keuntungan bitcoin telah didorong oleh bukti bahwa bitcoin semakin diterima di kalangan investor dan perusahaan arus utama, seperti Tesla Inc, Mastercard Inc, dan BNY Mellon.
Baca Juga: Elon Musk: Bitcoin hampir sama dengan uang fiat, kata kuncinya adalah hampir Tak hanya bitcoin. Mata uang digital lain, ether, juga ikut melejit.