KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Superkrane Mitra Utama Tbk mengantongi restu pemegang saham untuk membagikan dividen tunai hingga Rp 90 miliar. Jumlah tersebut setara 66,25% dari laba bersih yang dibukukan sepanjang tahun 2019. "Dibayarkan sebagai dividen final tunai untuk dibagikan kepada 1.500.000.000 saham yang telah dikeluarkan Perseroan atau sebesar Rp 60 per saham," jelas Direksi PT Superkrane Mitra Utama Tbk dalam keterbukaan informasi, Rabu (20/5) lalu. Asal tahu saja, di tahun 2019 emiten penyedia jasa rental alat berat dan jasa kontruksi itu mengantongi laba bersih hingga Rp 135,64 miliar. Selain dialokasikan untuk dividen tunai, sebesar 5% atau setara Rp 6,78 miliar akan disisihkan untuk dana cadangan.
Superkrane Mitra Utama (SKRN) bagi dividen hingga Rp 90 miliar, berikut jadwalnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Superkrane Mitra Utama Tbk mengantongi restu pemegang saham untuk membagikan dividen tunai hingga Rp 90 miliar. Jumlah tersebut setara 66,25% dari laba bersih yang dibukukan sepanjang tahun 2019. "Dibayarkan sebagai dividen final tunai untuk dibagikan kepada 1.500.000.000 saham yang telah dikeluarkan Perseroan atau sebesar Rp 60 per saham," jelas Direksi PT Superkrane Mitra Utama Tbk dalam keterbukaan informasi, Rabu (20/5) lalu. Asal tahu saja, di tahun 2019 emiten penyedia jasa rental alat berat dan jasa kontruksi itu mengantongi laba bersih hingga Rp 135,64 miliar. Selain dialokasikan untuk dividen tunai, sebesar 5% atau setara Rp 6,78 miliar akan disisihkan untuk dana cadangan.