JAKARTA. Skandal korupsi yang menimpa kader-kader Partai Demokrat dinilai melemahkan dukungan masyarakat terhadap partai itu. Perolehan suara Partai Demokrat pada pemilihan umum (Pemilu) 2014 diramalkan merosot sebesar 12% atau hampir dua per tiga dari hasil Pemilu 2009. Temuan ini merupakan hasil riset nasional Saiful Mujani Research Center yang disampaikan dalam acara Rilis Survei Nasional dan Diskusi bertajuk Kecenderungan Swing Voter Pemilih Partai Menjelang Pemilu 2014 di Hotel Grand Hyatt, Minggu (14/10). Survei tersebut dilakukan melalui wawancara tatap muka pada 5-16 September 2012 terhadap 1.219 responden yang tersebar di seluruh Indonesia. Grace Natalie selaku pemapar hasil survei menyampaikan, perolehan suara Partai Demokrat 2014 tidak terlepas dari fakta bahwa skandal korupsi kader Demokrat tersebut mendapat peliputan berita dan opini nasional sangat insentif sampai hari ini.
Survei: Korupsi menggembosi pamor Demokrat di 2014
JAKARTA. Skandal korupsi yang menimpa kader-kader Partai Demokrat dinilai melemahkan dukungan masyarakat terhadap partai itu. Perolehan suara Partai Demokrat pada pemilihan umum (Pemilu) 2014 diramalkan merosot sebesar 12% atau hampir dua per tiga dari hasil Pemilu 2009. Temuan ini merupakan hasil riset nasional Saiful Mujani Research Center yang disampaikan dalam acara Rilis Survei Nasional dan Diskusi bertajuk Kecenderungan Swing Voter Pemilih Partai Menjelang Pemilu 2014 di Hotel Grand Hyatt, Minggu (14/10). Survei tersebut dilakukan melalui wawancara tatap muka pada 5-16 September 2012 terhadap 1.219 responden yang tersebar di seluruh Indonesia. Grace Natalie selaku pemapar hasil survei menyampaikan, perolehan suara Partai Demokrat 2014 tidak terlepas dari fakta bahwa skandal korupsi kader Demokrat tersebut mendapat peliputan berita dan opini nasional sangat insentif sampai hari ini.