KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Suara Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengalami kenaikan dibanding perolehan di 2019. Sementara partai Demokrat relatif stabil dan partai-partai lain turun. Demikian temuan survei terbaru Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) bertajuk “Trend Elektabilitas Partai” yang disiarkan melalui kanal YouTube SMRC TV pada Minggu, 18 Desember 2022 sepeti dikutip dari siaran pers. Dalam presentasinya, Direktur Riset SMRC, Deni Irvani, menyatakan bahwa jika pemilu diadakan sekarang, PDIP mendapat dukungan terbesar, 24,1%, disusul Golkar 9,4%, Gerindra 8,9%, Demokrat 8,9%, PKS 6,2%, PKB 6,1%, Perindo 4,6%, Nasdem 3,2%, PPP 2,9% dan PAN 1,7%.
Survei SMRC: PDIP Naik, Nasdem, PPP dan PAN Terancam Tak Lolos ke Parlemen di 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Suara Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengalami kenaikan dibanding perolehan di 2019. Sementara partai Demokrat relatif stabil dan partai-partai lain turun. Demikian temuan survei terbaru Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) bertajuk “Trend Elektabilitas Partai” yang disiarkan melalui kanal YouTube SMRC TV pada Minggu, 18 Desember 2022 sepeti dikutip dari siaran pers. Dalam presentasinya, Direktur Riset SMRC, Deni Irvani, menyatakan bahwa jika pemilu diadakan sekarang, PDIP mendapat dukungan terbesar, 24,1%, disusul Golkar 9,4%, Gerindra 8,9%, Demokrat 8,9%, PKS 6,2%, PKB 6,1%, Perindo 4,6%, Nasdem 3,2%, PPP 2,9% dan PAN 1,7%.