JAKARTA. Ketua Umum Partai Nasional Demokrat Surya Paloh mengatakan, dia membuka kemungkinan komunikasi dengan semua partai politik peserta Pemilu 2014. Setelah diberitakan menjalin komunikasi intensif dengan PDI Perjuangan, dia mengatakan saat ini tengah menjalin pula komunikasi dengan Partai Golkar. "Mungkin dalam waktu dekat, saya akan bertemu dengan Aburizal (Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie, red)," kata Paloh, di DPP Nasdem di Jakarta, Jumat (11/4) malam. "Untuk apa? Ya silaturahim dengan sahabat saya." Paloh menolak menjawab ketika ditanya apakah rencana pertemuan dengan Aburizal itu akan membahas soal kepastian koalisi kedua partai. Namun, dia menyatakan apresiasi atas kebulatan tekad Aburizal untuk tetap maju menjadi calon presiden dalam Pemilu Presiden 2014.
Surya Paloh berencana bertemu Aburizal Bakrie
JAKARTA. Ketua Umum Partai Nasional Demokrat Surya Paloh mengatakan, dia membuka kemungkinan komunikasi dengan semua partai politik peserta Pemilu 2014. Setelah diberitakan menjalin komunikasi intensif dengan PDI Perjuangan, dia mengatakan saat ini tengah menjalin pula komunikasi dengan Partai Golkar. "Mungkin dalam waktu dekat, saya akan bertemu dengan Aburizal (Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie, red)," kata Paloh, di DPP Nasdem di Jakarta, Jumat (11/4) malam. "Untuk apa? Ya silaturahim dengan sahabat saya." Paloh menolak menjawab ketika ditanya apakah rencana pertemuan dengan Aburizal itu akan membahas soal kepastian koalisi kedua partai. Namun, dia menyatakan apresiasi atas kebulatan tekad Aburizal untuk tetap maju menjadi calon presiden dalam Pemilu Presiden 2014.