Surya Semesta kuasai 723 ha lahan di Subang



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA) terus melanjutkan proses pembebasan lahan industri di Subang, Jawa Barat. Selama sembilan bulan pertama tahun ini, pengembang dan kontraktor ini sudah berhasil mengakuisisi seluas 193 hektare (ha) lahan di sana.

Dengan tambahan lahan yang sudah berhasil dibebaskan pada tahun 2016 seluas 530 ha, total lahan yang sudah dikuasai SSIA saat ini di Subang telah mencapai 723 ha.

Selama kuartal IV ini, SSIA masih harus mengejar pembebasan lahan seluas 277 ha lagi untuk mencapai target penguasaan lahan sluas 1.000 ha hingga akhir 2017.


SSIA baru berencana meluncurkan lahan industri di Subang pada tahun 2019-2020 setelah pembangunan tol Subang-Patimbang rampung atau mungkin setelah pembangunan Pelabuhan Patimban selesai.

Sebelum kawasan industri tersebut diluncurkan, SSIA masih akan fokus melakukan penjualan lahan di Karawang serta melakukan pengembangan bisnis pergudangan. "Kami telah mencatatkan marketing sales dari lahan industri 2,1 ha dengan harga jual rata-rata US$ 147,1 per meter persegi," kata Erlin Budiman, Investor Relation SSIA dalam keterangan resminya, Selasa (31/10).

Untuk bisnis pergudangan, SSIA telah mengembangkan Suryacipta Tehcnopark di Karawang. Fase I seluas 35.000 m2 memiliki okupansi 100% dengan tarif sewa rata-rata Rp 60.000 per m2 per bulan. Sementara Fase II memiliki luas 27.648 m2 dengan tarif dan okupansi sama dengan fase I.

Saat ini, SSIA melalui anak usahanya PT SLPSurya Ticon Internusa sedang melakukan ekpansi pergudangan ke Makassar dan Banjarmasin dengan luas pengembangan masing-masing lokasi sekitar 20.000 m2.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia