KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA) berharap mencetak kinerja yang lebih baik pada 2023. Hal ini seiring dengan meningkatnya permintaan lahan untuk kawasan industri di dalam negeri. Asal tahu saja, SSIA membidik penjualan lahan seluas 20—30 hektare (Ha) di Suryacipta City of Industry Karawang dan 50—60 Ha di Subang Smartpolitan pada tahun ini. Sebagai perbandingan, tahun 2022 SSIA mengincar penjualan lahan seluas 20 Ha di Karawang dan 60 Ha di Subang. Erlin Budiman, VP Head of Investor Relations Surya Semesta mengatakan, permintaan lahan kawasan industri sudah semakin membaik sejalan dengan meredanya pandemi Covid-19. Terlebih lagi, pembatasan aktivitas di China sudah mulai melonggar sehingga banyak pebisnis yang siap untuk ekspansi dan butuh lahan di kawasan industri.
Surya Semesta (SSIA) Optimistis Bisa Penuhi Target Penjualan Lahan Kawasan Industri
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA) berharap mencetak kinerja yang lebih baik pada 2023. Hal ini seiring dengan meningkatnya permintaan lahan untuk kawasan industri di dalam negeri. Asal tahu saja, SSIA membidik penjualan lahan seluas 20—30 hektare (Ha) di Suryacipta City of Industry Karawang dan 50—60 Ha di Subang Smartpolitan pada tahun ini. Sebagai perbandingan, tahun 2022 SSIA mengincar penjualan lahan seluas 20 Ha di Karawang dan 60 Ha di Subang. Erlin Budiman, VP Head of Investor Relations Surya Semesta mengatakan, permintaan lahan kawasan industri sudah semakin membaik sejalan dengan meredanya pandemi Covid-19. Terlebih lagi, pembatasan aktivitas di China sudah mulai melonggar sehingga banyak pebisnis yang siap untuk ekspansi dan butuh lahan di kawasan industri.