Susah Hamil? Ternyata Ini 5 Jenis Makanan yang Menghambat Kesuburan



MOMSMONEY.ID - Sudah melakukan segala macam cara tapi tetap susah hamil? Mungkin Anda masih sering mengonsumsi makanan-makanan yang menghambat kesuburan.

Apabila sudah mengonsumi makanan peningkat kesuburan, Anda juga mesti menghindari makanan yang menghambat kesuburan. Ini ditujukan agar proses kehamilan dapat segera terjadi.

Apa sajakah makanan yang menghambat kesuburan? Melansir dari Times of India, berikut selengkapnya:


Baca Juga: 5 Tanda Moms Butuh Me Time Akibat Stres Mengurus Rumah dan Anak

Makanan tinggi merkuri

Makanan yang mengandung merkuri tinggi dapat menghambat kesuburan sehingga menyebabkan susah hamil.

Makanan yang mengandung jumlah merkuri tinggi biasanya hadir pada makanan laut seperti kerang hijau, ikan tuna ahi, ikan tuna mata besar, ikan king makarel, dan ikan todak.

Namun, jika butuh gizi dan mineral dari makanan laut, Moms bisa memilih makanan laut seperti salmon yang mengandung merkuri rendah dan omega-3 yang tinggi. Tapi porsinya harus tetap dibatasi, ya, Moms.

Baca Juga: Hemat Pengeluaran, Ikuti 3 Tips Mengolah Sayuran Hijau yang Layu Agar Kembali Segar

Pemanis buatan

Baca Juga: 6 Cara Memperbaiki Rasa Masakan yang Terlalu Pedas, Biar Bisa Disantap Oleh Anak!

Pemanis buatan juga merupakan jenis makanan yang dapat menghambat kesuburan.

Aspartam, contohnya, merupakan bahan kimia umum yang digunakan untuk membuat makanan jadi manis. Aspartam nyatanya dapat merusak replikasi DNA sehingga menyebabkan susah hamil.

Meskipun sulit untuk dihindari, setidaknya pilihlah pemanis alternatif seperti Stevia yang terbuat dari nabati atau Gula Ekstrak Monk yang aman dan tak menghambat kesuburan.

Baca Juga: 5 Bahan Alternatif Pengganti Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes dan Ibu Hamil

Susu low fat

Susu low fat atau susu rendah lemak jadi incaran banyak wanita yang ingin langsing. Namun nyatanya, susu ini dapat menghambat kesuburan para wanita, loh!

Susu rendah lemak mengandung hormon testorsteron yang jika terlalu banyak dikonsumsi tubuh akan mengganggu keseimbangan hormon.

Jadi, bagi para wanita ingin segera hamil, baiknya mengonsumsi susu biasa dan hindari susu rendah lemak maupun susu skim.

Baca Juga: Perbedaan Susu Biasa, Susu Low Fat, dan Susu Skim, Mana yang Lebih Baik?

Lemak trans

Lemak trans yang biasa dikonsumsi banyak manusia modern saat ini juga dapat menghambat kesuburan dan sebabkan susah hamil.

Lemak trans dapat merusak pembuluh darah yang membawa berbagai nutrisi ke organ reproduksi.

Yang termasuk lemak trans adalah semua makanan yang digoreng. Sementara lemak non-goreng lainnya yang termasuk lemak trans adalah makanan panggang dengan teknik shortening, popcorn yang dimasak dalam microwave, dan keripik kentang.

Baca Juga: Makanan Terlalu Berminyak? Ini Cara Kurangi Minyak Berlebih pada Makanan

Makanan berpestisida tinggi

Sayuran dan buah memang penting untuk tubuh. Namun sayuran dan buah yang mengadung pestisida tinggi dapat mengancam dan menghambat kesuburan Anda.

Menurut penelitian yang dilansir dari Times of India, ditemukan bahwa wanita dengan paparan pestisida tinggi punya kemungkinan sebanyak 26% lebih kecil untuk dapat hamil.

Untuk itu, ada baiknya Anda selalu mencari tahu sumber & asal makanan yang Anda beli. Akan lebih baik lagi jika Anda menanam aneka jenis sayuran di halaman rumah untuk memastikan tak ada pestisida yang digunakan.

Jadi, selalu pastikan untuk menghindari makanan-makanan di atas jika Anda tak ingin menghambat kesuburan dan ingin segera hamil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Raissa Yulianti