KONTAN.CO.ID - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti memberikan bantuan pada kelompok pembudidaya ikan di Jawa Timur. Bantuan sebesar Rp 6,8 miliar ini diberikan pada beberapa pondok pesantren, panti asuhan, dan lembaga masyarakat. "Bantuan yang diberikan itu ada empat jenis, harapannya anak-anak bisa mendapatkan asupan ikan yang cukup sehingga generasi kita tumbuh pintar," ujar Susi di SMA Trensains, Dusun Jombok, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Minggu (13/8). Susi menuturkan, bantuan yang diberikan adalah sebanyak 2 ton untuk dua penerima di Jombang, satu unit chest freezer dan dua unit thermafrizze untuk Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang, empat paket bantuan Program Gerakan Pakan Mandiri kepada empat kelompok pembudidaya ikan di Jombang, serta 27 paket Bantuan Budidaya Lele Sistem Bioflok.
Susi beri bantuan bagi kelompok budidaya ikan
KONTAN.CO.ID - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti memberikan bantuan pada kelompok pembudidaya ikan di Jawa Timur. Bantuan sebesar Rp 6,8 miliar ini diberikan pada beberapa pondok pesantren, panti asuhan, dan lembaga masyarakat. "Bantuan yang diberikan itu ada empat jenis, harapannya anak-anak bisa mendapatkan asupan ikan yang cukup sehingga generasi kita tumbuh pintar," ujar Susi di SMA Trensains, Dusun Jombok, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Minggu (13/8). Susi menuturkan, bantuan yang diberikan adalah sebanyak 2 ton untuk dua penerima di Jombang, satu unit chest freezer dan dua unit thermafrizze untuk Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang, empat paket bantuan Program Gerakan Pakan Mandiri kepada empat kelompok pembudidaya ikan di Jombang, serta 27 paket Bantuan Budidaya Lele Sistem Bioflok.