JAKARTA. Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti menyatakan kalangan nelayan tradisional di kawasan Teluk Jakarta tidak akan dirugikan bila proyek reklamasi benar-benar dilanjutkan. "Kami (Kementerian Kelautan dan Perikanan) akan memastikan nelayan tidak dirugikan," kata Menteri Susi dalam acara diskusi yang digelar UNDP-Rappler Indonesia di Jakarta, Kamis (29/9). Susi memaparkan, reklamasi itu boleh saja asalkan sesuai dengan aturan, pemangku kepentingan tidak dirugikan, dan tidak merusak lingkungan di sekitarnya. Jika ada dari berbagai persyaratan tersebut yang tidak dilaksanakan dengan tepat, reklamasi juga tidak boleh diteruskan.
Susi: Kami pastikan reklamasi tak rugikan nelayan
JAKARTA. Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti menyatakan kalangan nelayan tradisional di kawasan Teluk Jakarta tidak akan dirugikan bila proyek reklamasi benar-benar dilanjutkan. "Kami (Kementerian Kelautan dan Perikanan) akan memastikan nelayan tidak dirugikan," kata Menteri Susi dalam acara diskusi yang digelar UNDP-Rappler Indonesia di Jakarta, Kamis (29/9). Susi memaparkan, reklamasi itu boleh saja asalkan sesuai dengan aturan, pemangku kepentingan tidak dirugikan, dan tidak merusak lingkungan di sekitarnya. Jika ada dari berbagai persyaratan tersebut yang tidak dilaksanakan dengan tepat, reklamasi juga tidak boleh diteruskan.