Suwhono, dirut baru Perum Pegadaian



JAKARTA. Setelah sempat tertunda, Perum Pegadaian akhirnya memiliki direktur utama (dirut) yang baru. Pada Kamis (24/2), Deputi Bidang Usaha Jasa Kementerian BUMN Parikesit Suprapto melantik Suwhono menjadi Dirut Pegadaian menggantikan Chandra Purnama yang mengundurkan diri beberapa waktu yang lalu.

Parikesit menyebut tantangan Pegadaian di masa datang sungguh keras. Ketika Undang-undang Pegadaian mendapat pengesahan dan perusahaan gadai swasta masuk, persaingan bakal semakin ketat. “Tapi, Perum Pegadaian harus mempertahankan misi membantu rakyat kecil tanpa melupakan visi bisnisnya,” kata Parikesit, dalam siaran pers yang diterima KONTAN.

Sebelum menjadi Dirut Pegadaian, Suwhono menjabat sebagai Direktur Keuangan PT Pelindo I Medan. Suwhono juga pernah berkarier di Bank Mandiri sebagai Senior Vice President Corporate Banking. Parikesit menilai pengalaman Suwhono di bidang kredit korporasi bakal mendukung kinerja Pegadaian ke depan.


Perum Pegadaian berganti kepemimpinan karena Chandra memutuskan mundur dari jabatan dirut sejak November 2010. Kabar yang beredar menyatakan Chandra terlempar dari Pegadaian karena menolak rencana privatisasi Pegadaian yang diprogramkan Kementerian BUMN. Dari November hingga pelantikan Suwhono, Kementerian BUMN menunjuk Direktur Keuangan Pegadaian Budiyanto sebagai Pelaksana Tugas Dirut.

Selain melantik Dirut Pegadaian, Parikesit juga melantik Prijono Tjiptoherijanto sebagai Komisaris PT. Jamsostek (Persero). Dia menggantikan posisi komisaris yang telah lama kosong ditinggalkan oleh Myra Maria Hanartani.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: