JAKARTA. Upaya pemerintah menuju swasembada daging masih jauh dari harapan. Salah satu program unggulan Kementerian Pertanian (Kemtan) untuk mendatangkan sapi indukan dari luar negeri, kerap hanya sebatas wacana, tapi realisasinya jalan ditempat. Karena itu, kali ini Kemtan menyatakan komitmen mengembangan sapi lokal untuk memenuhi kebutuhan daging sapi dalam negeri. Salah satu langkah yang akan digenjot adalah pengembangan ternak sapi lokal. Salah satu jenis sapi lokal yang terus dikembangkan populasinya yaitu sapi Madura. Kepala Balai Pembibitan Ternak Unggul dan Hijauan Pakan Ternak (BPTU HPT) Pelaihari, Tohir MP mengatakan tengah menyusun sejumlah langkah pengembangan sapi madura. Langkah pertama yang dilakukan adalah melakukan penjaringan ternak-ternak unggul yang hasilnya akan ditampung oleh BPTU HPT dan akan dikembangkan sebagai calon pejantan atau indukan unggul. "Penjaringan ternak unggul dilakukan di Unit Pelaksana Teknis (UPT) dan Kelompok Ternak, bukan di Pasar Hewan," ujarnya, Senin (30/5).
Swasembada daging, Kemtan kembangkan sapi madura
JAKARTA. Upaya pemerintah menuju swasembada daging masih jauh dari harapan. Salah satu program unggulan Kementerian Pertanian (Kemtan) untuk mendatangkan sapi indukan dari luar negeri, kerap hanya sebatas wacana, tapi realisasinya jalan ditempat. Karena itu, kali ini Kemtan menyatakan komitmen mengembangan sapi lokal untuk memenuhi kebutuhan daging sapi dalam negeri. Salah satu langkah yang akan digenjot adalah pengembangan ternak sapi lokal. Salah satu jenis sapi lokal yang terus dikembangkan populasinya yaitu sapi Madura. Kepala Balai Pembibitan Ternak Unggul dan Hijauan Pakan Ternak (BPTU HPT) Pelaihari, Tohir MP mengatakan tengah menyusun sejumlah langkah pengembangan sapi madura. Langkah pertama yang dilakukan adalah melakukan penjaringan ternak-ternak unggul yang hasilnya akan ditampung oleh BPTU HPT dan akan dikembangkan sebagai calon pejantan atau indukan unggul. "Penjaringan ternak unggul dilakukan di Unit Pelaksana Teknis (UPT) dan Kelompok Ternak, bukan di Pasar Hewan," ujarnya, Senin (30/5).