YOGYAKARTA. Tokoh Muhammadiyah, Ahmad Syafii Maarif, telah mengatakan kesediannya untuk turut bergabung di tim tujuh bentukan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Tim yang akan menjadi penengah kisruh berkepanjangan antara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Polri ini rencananya akan diketuai mantan Ketua Mahkamah Konstitusi, Jimly Asshiddiqie. Pria yang akrab disapa Buya Syafii itu pun menegaskan tim tujuh harus segera gerak cepat. Sebab saat ini sudah ada gerakan sistematis yang dilakukan untuk melumpuhkan KPK.
Syafii Maarif bersedia bergabung di Tim Tujuh
YOGYAKARTA. Tokoh Muhammadiyah, Ahmad Syafii Maarif, telah mengatakan kesediannya untuk turut bergabung di tim tujuh bentukan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Tim yang akan menjadi penengah kisruh berkepanjangan antara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Polri ini rencananya akan diketuai mantan Ketua Mahkamah Konstitusi, Jimly Asshiddiqie. Pria yang akrab disapa Buya Syafii itu pun menegaskan tim tujuh harus segera gerak cepat. Sebab saat ini sudah ada gerakan sistematis yang dilakukan untuk melumpuhkan KPK.