Masa pensiun bukanlah momok menakutkan bagi Syahrul Sempurnajaya. Kepala Badan Pengawas Perdagangan Berjangka dan Komoditi (Bappebti) ini malah tak sabar menanti masa purnakarya itu. Syahrul bertutur, masa jabatannya sebagai Kepala Bappebti akan berakhir tepat pada 1 November 2014 mendatang. Meski begitu, Syahrul tidak berniat menikmati masa itu dengan hanya ongkang-ongkang kaki. Pria penggemar olahraga sepeda ini berniat jadi juragan ikan dan kembang di hari tua. Syahrul berbagi cerita, ia berencana untuk berbisnis pembibitan ikan gurame. Dia sudah merampungkan pembuatan kolam ikan. Pria kelahiran Lampung ini akan melengkapi kolam tersebut dengan sarana pengairan. Kolam ini dibangun di atas lahan di Sentul, Bogor, Jawa Barat. Luas lahan mencapai sekitar 4.200 hektare.
Syahrul Sempurnajaya: Gurame dan kembang
Masa pensiun bukanlah momok menakutkan bagi Syahrul Sempurnajaya. Kepala Badan Pengawas Perdagangan Berjangka dan Komoditi (Bappebti) ini malah tak sabar menanti masa purnakarya itu. Syahrul bertutur, masa jabatannya sebagai Kepala Bappebti akan berakhir tepat pada 1 November 2014 mendatang. Meski begitu, Syahrul tidak berniat menikmati masa itu dengan hanya ongkang-ongkang kaki. Pria penggemar olahraga sepeda ini berniat jadi juragan ikan dan kembang di hari tua. Syahrul berbagi cerita, ia berencana untuk berbisnis pembibitan ikan gurame. Dia sudah merampungkan pembuatan kolam ikan. Pria kelahiran Lampung ini akan melengkapi kolam tersebut dengan sarana pengairan. Kolam ini dibangun di atas lahan di Sentul, Bogor, Jawa Barat. Luas lahan mencapai sekitar 4.200 hektare.