KONTAN.CO.ID - Selain CPNS, pemerintah membuka banyak formasi pada seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK Teknis tahun 2023. Berdasarkan Keputusan Menpan RB Nomor 648 Tahun 2023 tentang Mekanisme Seleksi PPPK untuk Jabatan Fungsional Tahun Anggaran 2023, terdapat dua formasi PPPK Teknis yang dibuka yakni PPPK formasi khusus dan formasi umum. Formasi khusus ditujukan bagi pelamar eks Tenaga HOnorer Kategori II (eks THK-II) dan tenaga non Aparatur Sipil Negara (ASN).
Syarat umum dan dokumen persyaratan PPPK Teknis 2023
- Minimal 20 tahun dan paling tinggi 1 tahun sebelum batas usia tertentu pada jabatan yang akan dilamar sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.
- Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara 2 tahun atau lebih;
- Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau dengan tidak hormat sebagai PNS/Prajurit TNI/Kepolisian Negara RI;
- Tidak pernah diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;
- Tidak berkedudukan sebagai CPNS, PNS, prajurit TNI, atau anggota Kepolisian Negara RI;
- Tidak menjadi anggota/pengurus Parpol atau terlibat politik praktis;
- Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan Jabatan;
- Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar;
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah.
- Syarat lainnya sesuai dengan ketentuan masing-masing instansi
- Scan Pas Foto berlatar belakang merah bertipe file jpeg/jpg.
- Scan Swafoto bertipe file jpeg/jpg.
- Scan KTP bertipe file jpeg/jpg.
- Scan Surat Lamaran bertipe file pdf.
- Scan Ijazah + Serdik/STR bertipe file pdf.
- Scan Transkrip Nilai bertipe file pdf.
- Scan Dokumen Pendukung lainnya bertipe file pdf.
Jadwal terbaru pendaftaran PPPK
- Pengumuman Seleksi: 19 September - 3 Oktober 2023
- Pendaftaran Seleksi: 20 September - 9 Oktober 2023
- Seleksi Administrasi: 20 September - 12 Oktober 2023
- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 13 - 16 Oktober 2023
- Masa Sanggah: 17 - 19 Oktober 2023
- Jawab Sanggah: 17 - 21 Oktober 2023
- Pengumuman Pasca Sanggah: 20 - 26 Oktober 2023
- Penarikan data fina:l 27 - 29 Oktober 2023
- Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 30 Oktober - 2 November 2023
- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi Kompetensi: 3 - 6 November 2023
- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 8 November - 2 Desember 2023
- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 13 November - 4 Desember 2023
- Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi: 28 November - 7 Desember 2023
- Pengumuman Kelulusan: 4 - 13 Desember 2023
- Pengisian DRH NI PPPK: 14 Desember 2023 - 12 Januari 2024
- Usul Penetapan NI PPPK: 13 Januari - 11 Februari 2024