KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satu dekade sudah Chairman Tahir Foundation, Dato Sri Tahir, dan Bill & Melinda Gates Foundation (Gates Foundation) menjalin kerja sama sosial bidang kesehatan dan sosial di Indonesia. Masing-masing pihak telah mengeluarkan anggaran US$ 100 juta sepenjang 10 tahun terakhir, untuk mengatasi persoalan polio, tuberkulosis (TBC), HIV, malaria dan family planning (keluarga berencana) di Indonesia. Kini, pendiri Grup Mayapada tersebut kembali memberikan sumbangan lewat Gates Foundation, guna mengatasi persoalan TBC, sanitasi dan polio di Indonesia. Apalagi, kini Tahir merupakan orang pertama dan satu satunya orang dari Indonesia yang duduk dalam jajaran Board Stop TB. Stop TB adalah lembaga internasional yang dibentuk karena kekhawatiran peningkatan dramatis pandemi TBC di tahun 1998. Lembaga ini, beserta mitra dari berbagai negara, berkomitmen untuk menghilangkan TBC sebagai masalah kesehatan masyarakat pada tahun 2030 mendatang.
Tahir Salurkan US$ 16,5 Juta Lewat Gates Foundation, Perangi TBC Malaria di Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satu dekade sudah Chairman Tahir Foundation, Dato Sri Tahir, dan Bill & Melinda Gates Foundation (Gates Foundation) menjalin kerja sama sosial bidang kesehatan dan sosial di Indonesia. Masing-masing pihak telah mengeluarkan anggaran US$ 100 juta sepenjang 10 tahun terakhir, untuk mengatasi persoalan polio, tuberkulosis (TBC), HIV, malaria dan family planning (keluarga berencana) di Indonesia. Kini, pendiri Grup Mayapada tersebut kembali memberikan sumbangan lewat Gates Foundation, guna mengatasi persoalan TBC, sanitasi dan polio di Indonesia. Apalagi, kini Tahir merupakan orang pertama dan satu satunya orang dari Indonesia yang duduk dalam jajaran Board Stop TB. Stop TB adalah lembaga internasional yang dibentuk karena kekhawatiran peningkatan dramatis pandemi TBC di tahun 1998. Lembaga ini, beserta mitra dari berbagai negara, berkomitmen untuk menghilangkan TBC sebagai masalah kesehatan masyarakat pada tahun 2030 mendatang.