KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Utara (Bank Sumut) berhasil meraup laba bersih per Desember 2017 hingga Rp 630,5 miliar. Berdasarkan laporan keuangan bank, raihan laba ini tumbuh 7,89% secara tahunan atau year on year (yoy) dari pencapaian sebelumnya sebesar Rp 584,35 miliar. Edie Rizliyanto, Direktur Utama Bank Sumut mengatakan, laba ini disumbang dari saluran kredit bank yang banyak pada sektor bisnis ritel dan korporasi. “Tahun ini kita akan masuk ke sektor infrastruktur, kredit multiguna dan kredit pensiunan. Sektor tersebut porsinya masih kecil yang tergarap,” jelas Edie kepada Kontan.co.id, Minggu (18/2).
Tahun 2017, Bank Sumut raup laba hingga Rp 630,5 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Utara (Bank Sumut) berhasil meraup laba bersih per Desember 2017 hingga Rp 630,5 miliar. Berdasarkan laporan keuangan bank, raihan laba ini tumbuh 7,89% secara tahunan atau year on year (yoy) dari pencapaian sebelumnya sebesar Rp 584,35 miliar. Edie Rizliyanto, Direktur Utama Bank Sumut mengatakan, laba ini disumbang dari saluran kredit bank yang banyak pada sektor bisnis ritel dan korporasi. “Tahun ini kita akan masuk ke sektor infrastruktur, kredit multiguna dan kredit pensiunan. Sektor tersebut porsinya masih kecil yang tergarap,” jelas Edie kepada Kontan.co.id, Minggu (18/2).