KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank BCA Syariah (BCA Syariah) berhasil mencatatkan kinerja positif sepanjang 2019. Bank ini menorehkan laba bersih sebesar Rp 67,2 miliar atau tumbuh 15,1% dibandingkan tahun 2018 (year on year/yoy). Meningkatnya profitabilitas tersebut sejalan dengan kenaikan aset BCA Syariah yang tumbuh 22,3% menjadi Rp 8,6 triliun. Pertumbuhan aset BCA Syariah di antaranya didukung oleh pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK). Di tengah likuiditas yang cukup ketat, BCA Syariah mampu membukukan DPK Rp 6,2 triliun atau tumbuh 12,7% yoy.
Tahun 2019, BCA Syariah cetak laba bersih Rp 67,2 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank BCA Syariah (BCA Syariah) berhasil mencatatkan kinerja positif sepanjang 2019. Bank ini menorehkan laba bersih sebesar Rp 67,2 miliar atau tumbuh 15,1% dibandingkan tahun 2018 (year on year/yoy). Meningkatnya profitabilitas tersebut sejalan dengan kenaikan aset BCA Syariah yang tumbuh 22,3% menjadi Rp 8,6 triliun. Pertumbuhan aset BCA Syariah di antaranya didukung oleh pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK). Di tengah likuiditas yang cukup ketat, BCA Syariah mampu membukukan DPK Rp 6,2 triliun atau tumbuh 12,7% yoy.