KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tokopedia mencatatkan peningkatan penjualan pada momen tahun ajaran baru. Penjualan peralatan sekolah seperti tempat pensil, buku tulis, pulpen, botol minum, hingga tas sekolah mengalami peningkatan hampir tujuh kali lipat sampai dengan tujuh belas kali lipat dari biasanya. Garri Juanda, Associate Vice President Tokopedia – Seller Experience mengaku peningkatan penjualan perlengkapan sekolah ini merefleksikan semakin tingginya animo masyarakat Indonesia terhadap belanja online. Vonny Sataputeri, salah satu penjual perlengkapan sekolah sekaligus member Tokopedia juga mengakui hal yang sama. Vonny bilang, terjadi peningkatan omzet yang signifikan pada periode Juli yang mencapai kisaran Rp 60 juta - Rp 70 juta per bulan.
Tahun ajaran baru, penjualan perlengkapan sekolah Tokopedia naik hingga 17%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tokopedia mencatatkan peningkatan penjualan pada momen tahun ajaran baru. Penjualan peralatan sekolah seperti tempat pensil, buku tulis, pulpen, botol minum, hingga tas sekolah mengalami peningkatan hampir tujuh kali lipat sampai dengan tujuh belas kali lipat dari biasanya. Garri Juanda, Associate Vice President Tokopedia – Seller Experience mengaku peningkatan penjualan perlengkapan sekolah ini merefleksikan semakin tingginya animo masyarakat Indonesia terhadap belanja online. Vonny Sataputeri, salah satu penjual perlengkapan sekolah sekaligus member Tokopedia juga mengakui hal yang sama. Vonny bilang, terjadi peningkatan omzet yang signifikan pada periode Juli yang mencapai kisaran Rp 60 juta - Rp 70 juta per bulan.