KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tak hanya pengangkutan penumpang, PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) juga membidik pasar kargo. Pertumbuhan kargo dinilai potensial karena semakin tingginya bisnis e-commerce. Direktur Kargo dan Pengembangan Usaha GIAA Mohammad Iqbal mengatakan tahun ini pihaknya sudah mengoperasikan tiga unit pesawat freighter. "Tahun depan kita mau operasikan delapan freighter," katanya saat dihubungi Kontan.co.id pada Minggu (29/9). Jika tahun ini tiga unit freighter GIAA baru beroperasi di penerbangan domestik, tahun depan freighter itu ditargetkan menembus penerbangan internasional. Menurut Iqbal ekspor Indonesia jadi potensi di slot penerbangan freighter internasional.
Tahun depan, Garuda Indonesia (GIAA) akan operasikan 8 freighter
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tak hanya pengangkutan penumpang, PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) juga membidik pasar kargo. Pertumbuhan kargo dinilai potensial karena semakin tingginya bisnis e-commerce. Direktur Kargo dan Pengembangan Usaha GIAA Mohammad Iqbal mengatakan tahun ini pihaknya sudah mengoperasikan tiga unit pesawat freighter. "Tahun depan kita mau operasikan delapan freighter," katanya saat dihubungi Kontan.co.id pada Minggu (29/9). Jika tahun ini tiga unit freighter GIAA baru beroperasi di penerbangan domestik, tahun depan freighter itu ditargetkan menembus penerbangan internasional. Menurut Iqbal ekspor Indonesia jadi potensi di slot penerbangan freighter internasional.