JAKARTA. PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) bersiap untuk menaikkan harga properti tahu depan. Hal ini untuk mengimbangi naiknya inflasi akibat kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Maklum, kenaikan inflasi membuat bahan baku menjadi lebih mahal. Indra Wijaya, Wakil Presiden Direktur APLN mengatakan, perseroan akan mulai menaikkan harga pada Januari 2015. Adapun kenaikannya sekitar 10% -15%. "Kami akan naikkan secara bertahap dan tergantung dari masing-masing proyek ujarnya di Jakarta, Kamis (27/11). Tahun depan, Indra mengaku masih memasang target konservatif. Hal ini lantaran kondisi ekonomi dalam negeri yang belum menunjukkan perbaikan. Di samping itu, sektor properti juga masih mengalami perlambatan.
Tahun depan, harga Properti APLN akan naik 10%-15%
JAKARTA. PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) bersiap untuk menaikkan harga properti tahu depan. Hal ini untuk mengimbangi naiknya inflasi akibat kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Maklum, kenaikan inflasi membuat bahan baku menjadi lebih mahal. Indra Wijaya, Wakil Presiden Direktur APLN mengatakan, perseroan akan mulai menaikkan harga pada Januari 2015. Adapun kenaikannya sekitar 10% -15%. "Kami akan naikkan secara bertahap dan tergantung dari masing-masing proyek ujarnya di Jakarta, Kamis (27/11). Tahun depan, Indra mengaku masih memasang target konservatif. Hal ini lantaran kondisi ekonomi dalam negeri yang belum menunjukkan perbaikan. Di samping itu, sektor properti juga masih mengalami perlambatan.