KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Schroder Investment Management Indonesia (Schroders) membidik dana kelolaan atau asset under management (AUM) dapat tumbuh sebesar 7%-8% pada tahun depan. CEO Schroder Investment Management Indonesia Michael Tjoajadi mengatakan, hingga akhir 2019 Schroder menargetkan dapat mengumpulkan dana kelolaan sebesar Rp 75 triliun – Rp 76 triliun. Target ini sedikit turun dari realisasi AUM tahun 2018 yang mencapai Rp 80 triliun. Salah satu penyebabnya adalah mayoritas dari portofolio Schroder merupakan ekuitas, yakni sebanyak 60%.
Tahun depan, Schroder menargetkan dana kelolaan dapat tumbuh hingga 8%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Schroder Investment Management Indonesia (Schroders) membidik dana kelolaan atau asset under management (AUM) dapat tumbuh sebesar 7%-8% pada tahun depan. CEO Schroder Investment Management Indonesia Michael Tjoajadi mengatakan, hingga akhir 2019 Schroder menargetkan dapat mengumpulkan dana kelolaan sebesar Rp 75 triliun – Rp 76 triliun. Target ini sedikit turun dari realisasi AUM tahun 2018 yang mencapai Rp 80 triliun. Salah satu penyebabnya adalah mayoritas dari portofolio Schroder merupakan ekuitas, yakni sebanyak 60%.