KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja produk unitlink diyakini tumbuh positif sepanjang tahun ini. Minat nasabah yang bertambah turut mengerek pamor produk asuransi berbalut investasi tersebut. Sepanjang tahun lalu, data Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) mencatat, dari total premi Rp 254,22 triliun, porsi produk untilink mencapai 53,1%. Nominal itu lebih tinggi dari produk tradisional yang mencapai 46,9%. Direktur Eksekutif AAJI Togar Pasaribu mengatakan, tren unitlink dari tahun 2013 sampai dengan akhir tahun 2017 selalu mengalami peningkatan dengan rata-rata peningkatan sekitar 14,2%. Pertumbuhan produk unitlink pada tahun 2017 juga naik 14,4% dibandingkan tahun 2016.
Tahun lalu, produk asuransi unitlink mendominasi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja produk unitlink diyakini tumbuh positif sepanjang tahun ini. Minat nasabah yang bertambah turut mengerek pamor produk asuransi berbalut investasi tersebut. Sepanjang tahun lalu, data Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) mencatat, dari total premi Rp 254,22 triliun, porsi produk untilink mencapai 53,1%. Nominal itu lebih tinggi dari produk tradisional yang mencapai 46,9%. Direktur Eksekutif AAJI Togar Pasaribu mengatakan, tren unitlink dari tahun 2013 sampai dengan akhir tahun 2017 selalu mengalami peningkatan dengan rata-rata peningkatan sekitar 14,2%. Pertumbuhan produk unitlink pada tahun 2017 juga naik 14,4% dibandingkan tahun 2016.