JAKARTA. Sempat lama tidak terdengar kabarnya, rencana akuisisi AAA Asset management (AAM) oleh konsorsium Farallon Capital LLC (Farallon) dan PineBridge Investment (PineBridge) pupus di tengah jalan. Entitas bertujuan khusus atau special purpose vehicle (SPV) bentukan Farallon dan PineBridge, urung mengakuisisi AAM. Hal tersebut diungkapkan Nurhaida, Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal OJK. "Berdasarkan surat kepada OJK pada tanggal 25 Agustus 2015 lalu, PT AAA Asset Management membatalkan rencana pengambilalihan saham oleh PBF Investment Ltd," tutur Nurhaida dalam pesan singkatnya kepada KONTAN, Rabu (9/9). Namun Nurhaida tidak mengungkapkan alasan pembatalan rencana akuisisi tersebut. Bersamaan dengan kabar tersebut, Chief Executive Officer (CEO) AAA Asset management, Adrian Panggabean juga mengundurkan diri.
Taipan Asia batal akuisisi AAA Asset Management
JAKARTA. Sempat lama tidak terdengar kabarnya, rencana akuisisi AAA Asset management (AAM) oleh konsorsium Farallon Capital LLC (Farallon) dan PineBridge Investment (PineBridge) pupus di tengah jalan. Entitas bertujuan khusus atau special purpose vehicle (SPV) bentukan Farallon dan PineBridge, urung mengakuisisi AAM. Hal tersebut diungkapkan Nurhaida, Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal OJK. "Berdasarkan surat kepada OJK pada tanggal 25 Agustus 2015 lalu, PT AAA Asset Management membatalkan rencana pengambilalihan saham oleh PBF Investment Ltd," tutur Nurhaida dalam pesan singkatnya kepada KONTAN, Rabu (9/9). Namun Nurhaida tidak mengungkapkan alasan pembatalan rencana akuisisi tersebut. Bersamaan dengan kabar tersebut, Chief Executive Officer (CEO) AAA Asset management, Adrian Panggabean juga mengundurkan diri.