KONTAN.CO.ID - TAIPEI. Pada Selasa (19/6/2024), Menteri Pertahanan Taiwan mengatakan bahwa mereka telah "memahami" situasi di Selat Taiwan. Pernyataan ini menanggapi munculnya gambar yang beredar secara online yang menunjukkan kapal selam nuklir China muncul ke permukaan di Selat Taiwan yang sensitif. Melansir Reuters, selat sempit yang memisahkan Taiwan dari China sering menjadi sumber ketegangan. Taiwan melaporkan pesawat tempur dan kapal perang China beroperasi di sana setiap hari. Ini terjadi ketika Beijing berupaya untuk menegaskan klaim kedaulatannya terhadap pulau tersebut.
Taiwan Siaga, Kapal Selam Nuklir China Menampakkan Diri di Selat Taiwan
KONTAN.CO.ID - TAIPEI. Pada Selasa (19/6/2024), Menteri Pertahanan Taiwan mengatakan bahwa mereka telah "memahami" situasi di Selat Taiwan. Pernyataan ini menanggapi munculnya gambar yang beredar secara online yang menunjukkan kapal selam nuklir China muncul ke permukaan di Selat Taiwan yang sensitif. Melansir Reuters, selat sempit yang memisahkan Taiwan dari China sering menjadi sumber ketegangan. Taiwan melaporkan pesawat tempur dan kapal perang China beroperasi di sana setiap hari. Ini terjadi ketika Beijing berupaya untuk menegaskan klaim kedaulatannya terhadap pulau tersebut.