KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Belum munculnya gambaran jelas arah kebijakan moneter dari bank sentral Eropa, European Central Bank (ECB) menyebabkan prospek euro cenderung bergerak dalam area konsolidasi. Ini tampak pada pasangan kurs EUR/USD dan EUR/JPY. Mengutip Bloomberg, pada perdagangan Selasa (5/11) pukul 20.31 WIB, pasangan kurs EUR/USD turun 0,23% ke 1,1103. Sedangkan pasangan EUR/JPY naik tipis 0,03% ke level 120,87 dari perdagangan sebelumnya. Analis HFX Internasional Berjangka Ady Phangestu menjelaskan, bahwa harapan pasar saat ini pupus karena terlalu berharap Gubernur ECB Christine Lagarde bakal memberikan pandangan baru dan visi kebijakan moneter bank sentral ke depan. Sayangnya, dalam pidato pertamanya Lagarde justru menekankan saat ini bukan waktu yang tepat untuk membicarakan kebijakan moneter dan hal-hal yang berkaitan dengan itu.
Tak ada kejelasan dari gubernur baru ECB, euro terombang-ambing
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Belum munculnya gambaran jelas arah kebijakan moneter dari bank sentral Eropa, European Central Bank (ECB) menyebabkan prospek euro cenderung bergerak dalam area konsolidasi. Ini tampak pada pasangan kurs EUR/USD dan EUR/JPY. Mengutip Bloomberg, pada perdagangan Selasa (5/11) pukul 20.31 WIB, pasangan kurs EUR/USD turun 0,23% ke 1,1103. Sedangkan pasangan EUR/JPY naik tipis 0,03% ke level 120,87 dari perdagangan sebelumnya. Analis HFX Internasional Berjangka Ady Phangestu menjelaskan, bahwa harapan pasar saat ini pupus karena terlalu berharap Gubernur ECB Christine Lagarde bakal memberikan pandangan baru dan visi kebijakan moneter bank sentral ke depan. Sayangnya, dalam pidato pertamanya Lagarde justru menekankan saat ini bukan waktu yang tepat untuk membicarakan kebijakan moneter dan hal-hal yang berkaitan dengan itu.