KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Masih tingginya ketidakpastian ekonomi domestik maupun global, investor disarankan untuk mengambil profil risiko moderat tahun ini. Selain itu, investor dianjurkan menyusun portofolio yang bisa memberikan hasil optimal di sisa tahun ini. "Tidak disarankan untuk menjadi agresif saat ini, karena kondisi ekonomi yang masih cukup dinamis," kata Head of Investment Research Infovesta Utama Wawan Hendrayana kepada Kontan.co.id, Rabu (2/9). Berkaca dari kondisi akhir Agustus lalu, Wawan mengatakan kondisi pasar keuangan sempat memanas saat muncul katalis negatif ketika Covid-19 berkembang menjadi virus yang lebih buruk lagi. Alhasil, aksi profit taking sempat marak terjadi akhir bulan lalu.
Tak disarankan terlalu agresif, begini portofolio untuk investor moderat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Masih tingginya ketidakpastian ekonomi domestik maupun global, investor disarankan untuk mengambil profil risiko moderat tahun ini. Selain itu, investor dianjurkan menyusun portofolio yang bisa memberikan hasil optimal di sisa tahun ini. "Tidak disarankan untuk menjadi agresif saat ini, karena kondisi ekonomi yang masih cukup dinamis," kata Head of Investment Research Infovesta Utama Wawan Hendrayana kepada Kontan.co.id, Rabu (2/9). Berkaca dari kondisi akhir Agustus lalu, Wawan mengatakan kondisi pasar keuangan sempat memanas saat muncul katalis negatif ketika Covid-19 berkembang menjadi virus yang lebih buruk lagi. Alhasil, aksi profit taking sempat marak terjadi akhir bulan lalu.