Lhokseumawe. Ratusan karyawan PT Kertas Kraft Aceh (KKA) di Desa Jamuan, Kabupaten Aceh Utara, menuntut manajemen perusahaan untuk melunasi tunggakan gaji selama lima bulan. Salah seorang karyawan PT KKA Abu Bakar kepada wartawan di Desa Jamuan, Kecamatan Banda Baro, Jumat (5/2) mengatakan, sekitar seratusan pekerja di perusahaan kertas tersebut sudah lima bulan tidak dibayar gajinya, sehingga para pekerja terpaksa melakukan unjuk rasa. Dalam unjuk rasa tersebut, ratusan pekerja memblokir pintu masuk ke pabrik PT KKA, sambil membentangkan spanduk yang bertuliskan "Pak Dirut PT KKA kami lapar".
Tak gajian 5 bulan, pekerja demo Kertas Kraft Aceh
Lhokseumawe. Ratusan karyawan PT Kertas Kraft Aceh (KKA) di Desa Jamuan, Kabupaten Aceh Utara, menuntut manajemen perusahaan untuk melunasi tunggakan gaji selama lima bulan. Salah seorang karyawan PT KKA Abu Bakar kepada wartawan di Desa Jamuan, Kecamatan Banda Baro, Jumat (5/2) mengatakan, sekitar seratusan pekerja di perusahaan kertas tersebut sudah lima bulan tidak dibayar gajinya, sehingga para pekerja terpaksa melakukan unjuk rasa. Dalam unjuk rasa tersebut, ratusan pekerja memblokir pintu masuk ke pabrik PT KKA, sambil membentangkan spanduk yang bertuliskan "Pak Dirut PT KKA kami lapar".