JAKARTA. Tak hanya hadir di kawasan BSD City, Serpong Tangerang, AEON Mall juga akan hadir di Kota Delta Mas, Bekasi. Dengan menggandeng Sinar Mas Land, raksasa ritel asal Jepang ini juga akan mendirikan pusat perbelanjaan di kota sebelah timur Jakarta itu. "Rencananya (AEON Mall) di Bekasi dibangun tahun 2015, setelah AEON Mall di BSD selesai. Luas lahannya 200.000 meter persegi (m2), atau dua kali lipat luas AEON Mall BSD," ujar Soichi Okazaki, Chief Executive Officer (COO) AEON Mall saat jumpa persnya di Hotel Grand Hyatt, Jakarta, Jumat (8/3). Ishak Chandra, Managing Director of Corporate Strategy and Services Sinar Mas Land menambahkan, kedua perusahaan telah bersepakat untuk mengembangkan bisnis pusat perbelanjaan di Indonesia.
Tak hanya di BSD, AEON Mall akan hadir di Bekasi
JAKARTA. Tak hanya hadir di kawasan BSD City, Serpong Tangerang, AEON Mall juga akan hadir di Kota Delta Mas, Bekasi. Dengan menggandeng Sinar Mas Land, raksasa ritel asal Jepang ini juga akan mendirikan pusat perbelanjaan di kota sebelah timur Jakarta itu. "Rencananya (AEON Mall) di Bekasi dibangun tahun 2015, setelah AEON Mall di BSD selesai. Luas lahannya 200.000 meter persegi (m2), atau dua kali lipat luas AEON Mall BSD," ujar Soichi Okazaki, Chief Executive Officer (COO) AEON Mall saat jumpa persnya di Hotel Grand Hyatt, Jakarta, Jumat (8/3). Ishak Chandra, Managing Director of Corporate Strategy and Services Sinar Mas Land menambahkan, kedua perusahaan telah bersepakat untuk mengembangkan bisnis pusat perbelanjaan di Indonesia.