Tak hanya institusi, karyawan Citibank juga terima ganjaran dari BI



JAKARTA. Setelah memberikan tiga hukuman bagi Citibank, bank sentral juga memberikan ganjaran bagi beberapa karyawan bank asal Amerika itu.

Inilah tiga keputusan BI selanjutnya,

1. Melakukan Fit & Proper Test terhadap pejabat eksekutif dan manajemen bank yang terkait.


2. Menginstruksikan Citibank untuk me-non aktifkan pejabat eksekutif bank yang terlibat kasus layanan prioritas (Citigold) dan kartu kredit sampai dengan selesainya Fit & Proper Test oleh Bank Indonesia.

3. Menginstruksikan Citibank untuk memberhentikan pegawai di bawah pejabat eksekutif yang terlibat langsung kasus layanan prioritas (Citigold) dan kartu kredit.

"Para pihak tersebut pada butir 2a dan 2b diinstruksikan untuk tidak meninggalkan Indonesia sampai dengan selesainya Fit & Proper Test," ujar Budi Rochadi, Deputi Gubernur BI, Jumat (6/5).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: