JAKARTA. Rupiah benar-benar tak kuat lagi menahan berbagai gempuran. Pada pukul 11.44 tadi, rupiah diperdagangkan pada level Rp 11.743 per US$. Bahkan, sebelumnya, rupiah sempat mencium posisi Rp 11.800 per US$.Menurut Rachmat Wibisono, dealer valas Bank Rakyat Indonesia, pelemahan rupiah ini masih terseret pengaruh anjloknya bursa global dan regional. “Tapi kondisi ini memang dialami oleh banyak negara, tidak hanya Indonesia saja,” jelasnya kepada KONTAN.Rachmat mengatakan, saat ini, faktor fundamental di Indonesia masih baik. Namun, sepertinya investor lebih bertindak irasional. “Padahal, dengan kondisi bursa seperti sekarang merupakan waktu yang tepat untuk masuk. Sebab mereka bisa mendapatkan aset murah dengan nilai besar,” jelasnya.
Tak Kuat Menahan Gempuran, Rupiah Melemah ke Posisi Rp 11.743
JAKARTA. Rupiah benar-benar tak kuat lagi menahan berbagai gempuran. Pada pukul 11.44 tadi, rupiah diperdagangkan pada level Rp 11.743 per US$. Bahkan, sebelumnya, rupiah sempat mencium posisi Rp 11.800 per US$.Menurut Rachmat Wibisono, dealer valas Bank Rakyat Indonesia, pelemahan rupiah ini masih terseret pengaruh anjloknya bursa global dan regional. “Tapi kondisi ini memang dialami oleh banyak negara, tidak hanya Indonesia saja,” jelasnya kepada KONTAN.Rachmat mengatakan, saat ini, faktor fundamental di Indonesia masih baik. Namun, sepertinya investor lebih bertindak irasional. “Padahal, dengan kondisi bursa seperti sekarang merupakan waktu yang tepat untuk masuk. Sebab mereka bisa mendapatkan aset murah dengan nilai besar,” jelasnya.