KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) baru saja merombak jajaran manajemen PT Taspen (Persero). Kini mantan Direktur Utama Taspen Iqbal Latanro tidak lagi menjabat di perusahaan yang fokus pada tabungan hari tua dan dana pensiun tersebut. Meski telah dicopot, kementerian akan memberikan posisi baru bagi Iqbal di perusahaan pelat merah lain. Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengungkapkan, Iqbal akan digeser ke perusahaan lain yang model bisnisnya mirip dengan Taspen. “Pasti di BUMN, saya lupa di sektor mana. Tapi yang tidak jauh berbeda dengan Taspen,” kata Arya di Jakarta, Jumat (24/1). Sayangnya Arya tidak mau mengungkapkan posisi apa yang akan diberikan kepada mantan bos PT Bank Tabungan (BTN) Tbk tersebut.
- Direktur Utama dan Direktur Investasi Taspen Antonius N.S. Kosasih
- Direktur SDM, Teknologi Informasi dan Kepatuhan Taspen Feb Sumandar
- Direktur Operasional Taspen Mohamad Jufri
- Direktur Keuangan Taspen Patar Sitanggang
- Direktur Perencanaan dan Aktuaria Taspen Wahyu Tri Rahmanto