KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Pemerintah Amerika Serikat di bawah kepemimpinan Joe Biden berniat untuk memeriksa ulang data dalam laporan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yang dirilis pada hari Selasa (9/2/2021). Melansir Reuters, Sekretaris Pers Gedung Putih Jen Psaki mengatakan, laporan tersebut menyebut virus Covid-19 tidak berasal dari laboratorium di Wuhan, China. Sebelumnya diberitakan, kepala tim WHO yang menyelidiki asal-usul Covid-19 mengatakan kelelawar tetap menjadi sumber yang mungkin dan penularan virus melalui makanan beku adalah kemungkinan yang memerlukan penyelidikan lebih lanjut. Tim WHO mengesampingkan indikasi adanya kebocoran laboratorium di Wuhan.
Tak puas dengan temuan WHO, AS akan teliti secara independen asal-usul Covid-19
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Pemerintah Amerika Serikat di bawah kepemimpinan Joe Biden berniat untuk memeriksa ulang data dalam laporan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yang dirilis pada hari Selasa (9/2/2021). Melansir Reuters, Sekretaris Pers Gedung Putih Jen Psaki mengatakan, laporan tersebut menyebut virus Covid-19 tidak berasal dari laboratorium di Wuhan, China. Sebelumnya diberitakan, kepala tim WHO yang menyelidiki asal-usul Covid-19 mengatakan kelelawar tetap menjadi sumber yang mungkin dan penularan virus melalui makanan beku adalah kemungkinan yang memerlukan penyelidikan lebih lanjut. Tim WHO mengesampingkan indikasi adanya kebocoran laboratorium di Wuhan.