KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga mobil bekas Nissan Grand Livina kian ramah di kantong. Data yang dirangkum dari situs mobil bekas Olx, harga mobil bekas Nissan Grand Livina mulai Rp 95 juta per Juni 2021. Harga mobil baru Nissan Grand Livina saat rilis mencapai Rp 260 jutaan untuk tipe tertinggi di 2013. Besaran harga tersebut bersaing dengan seri multi-purpose vehicle (MPV) kelas menengah lainnya, seperti Honda Mobilio. Nissan Grand Livina pertama kali hadir di Indonesia pada 2007. Nissan Grand Livina mengalami perubahan di 2013 dengan tambahan nama “All New”. Tentu, terdapat pembaruan yang cukup banyak dari generasi sebelumnya.
1. Sisi eksterior
2. Sisi interior
3. Performa mesin
Nissan Grand Livina hanya dibekali satu tipe mesin yakni 1.500cc HR15DE dengan teknologi Dual CVTC dan 4 silinder. Pada mesin 1.500cc mampu melaju hingga 107 horsepower dan torsi mencapai 148 Nm. Dari sisi transmisi, Nissan Grand Livina tersedia dengan transmisi manual 6 percepatan dan otomatis Xtronic CVT. Pada mesin sudah ditambahkan teknologi Dual Injector serta Twin VTC untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar. Sehingga Grand Livina akan semakin irit dari generasi sebelumnya. Di sisi suspensi, disematkan MacPherson Strut with Stabilizer untuk bagian depan dan Torsion Beam with Stabilizer untuk bagian belakang. Baca Juga: Simak harga mobil bekas Daihatsu Terios facelift, mulai Rp 80 juta per Juni 20214. Fitur keselamatan
Di sisi keamanannya, fitur terbilang cukup lengkap. Sistem pengereman Nissan Grand Livina menggunakan Ventilated Discs untuk bagian depan dan rem Drum untuk bagian belakang, dengan tambahan teknologi Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Braking Force Distribution (EBD), dan Safety Assist (SA). Pengemudi mendapatkan pengalaman teknologi canggih seperti Intelligent Key sehingga tidak perlu repot dengan kunci fisik. Pada bagian fitur pasif juga disematkan Dual airbags untuk penumpang depan dan pengemudi. Terdapat pula sensor parkir dengan jarak 3 meter di bagian belakang. Pada tipe tertentu dibekali Rearview Camera yang membantu pengemudi melihat sisi belakang. Baca Juga: Harga mobil bekas Isuzu Panther Juni 2021 semakin terjangkau, mulai Rp 90 juta5. Perbedaan tipe
Varian Nissan Grand Livina masih bertahan seperti generasi sebelumnya yakni tipe SV (terrendah), XV dan HWS.- Tipe SV dibekali velg alloy 15 inci, chrome design grill, electric door mirror, rear wiper, shock sensor, kursi jok soft fabric, seat belt, keyless entry, dan Dual SRS airbag
- Tipe XV, sama seperti tipe SV, ditambah dengan foglamp, body side molding, parking sensir, defogger, dan sistem pengereman ABS+EBD+BA.
- Tipe Highwaystar (HWS) sama seperti tipe SV dengan tambahan aerokit, panel kayu, jok kulit, layar sentuh 6.1 inci dengan bluetoth dan rearview camera.
- Tipe HigwayStar Autotech menerima penambahan Velg berukuran 16 inci, front gril Autech, Aero kit Autech, foglamp Autech, black Interior dengan leather seat, sterring leather with Audio Stering Switch, dan head rest.
- Tipe X-Gear sama seperti di XV dengan penambahan velg alloy 16 inci, sporty Aerokit, black handle door, roof rail, suede black seat, audio touchscreen 6 inci dengan bluetooth. Pada seri ini eksterior terlihat lebih sporty dengan guratan kontras berwarna hitam di sisi bumber depan dan belakang.
Varian | Tahun | Spesifikasi | Harga Mobil Bekas |
All New 1.5 HWS | 2013 | 1.500cc | Rp 120 juta |
All New 1.5 SV A/T | 2013 | 1.500cc | Rp 100 juta |
All New 1.5 SV M/T | 2013 | 1.500cc | Rp 110 juta |
All New 1.5 XV A/T | 2013 | 1.500cc | Rp 120 juta |
All New 1.5 XV M/T | 2013 | 1.500cc | Rp 120 juta |
All New 1.5 HWS | 2014 | 1.500cc | Rp 130 juta |
All New 1.5 SV A/T | 2014 | 1.500cc | Rp 120 juta |
All New 1.5 SV M/T | 2014 | 1.500cc | Rp 120 juta |
All New 1.5 X.Gear A/T | 2014 | 1.500cc | Rp 95 juta |
All New 1.5 X.Gear M/T | 2014 | 1.500cc | Rp 100 juta |
All New 1.5 XV A/T | 2014 | 1.500cc | Rp 120 juta |
All New 1.5 XV M/T | 2014 | 1.500cc | Rp 130 juta |
All New 1.5 SV M/T | 2014 | 1.500cc | Rp 110 juta |