KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Reli saham PT Barito Renewables Tbk (
BREN) belum terbendung. Saham BREN ditutup
auto rejection atas (ARA) 24,73% ke level Rp 3.430 per saham pada perdagangan Selasa (17/10). Penguatan ini membuat saham besutan taipan Prajogo Pangestu tersebut belum pernah sama sekali ditutup di zona merah sejak melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Senin (9/10). Pada perdagangan Selasa (17/10), saham BREN memang sempat terperosok di zona merah pada awal perdagangan, dimana saham BREN sempat menyentuh level Rp 2.650 sebagai level terendah. Namun, tidak lama kemudian BREN mulai bangkit dan akhirnya ditutup di zona hijau.
Baca Juga: BREN Lanjut Rally, Kekayaan Prajogo Pangestu Siang Ini Bertambah Rp 28 Triliun Dengan penguatan yang terjadi hari ini, saham anak usaha PT Barito Pacific Tbk (
BRPT) ini sudah menguat 339,74% sejak melakukan
initial public offering (IPO). Adapun, BREN mematok harga sebesar Rp 780 per saham dalam masa penawaran umum. Dengan harga tersebut, BREN mengantongi dana senilai Rp 3,13 triliun dari
Initial Public Offering. Saat ini saham BREN diperdagangkan dengan
price to earnings (PE) ratio 284,66 kali dengan
price to book value (PBV) ratio 138,02 kali.
Baca Juga: Akankah Saham Barito Renewables (BREN) Lanjutkan Reli? Ini Kata Analis Adapun nilai kapitalisasi pasar alias market caps BREN saat ini mencapai Rp 458,89 triliun, menjadi yang terbesar kelima terbesar di jagad BEI. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Noverius Laoli