Tambah Armada Baru, Blue Bird (BIRD) Siapkan Capex Rp 1,2 Triliun



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Blue Bird Tbk (BIRD) menyiapkan belanja modal atau capital expenditure (capex) sekitar Rp 1,2 triliun untuk tahun 2022.

Rencananya, mayoritas capex BIRD tahun ini akan digunakan untuk membeli sekitar 5.000 unit armada baru, baik untuk kendaraan  taksi dan juga kendaraan-kendaraan non taksi. Sumber pendanaan belanja modal tersebut berasal dari kas internal maupun pinjaman perbankan.

Head of Investor Relations Blue Bird Michael Tane mengungkapkan, pembelian armada sudah mulai dilakukan sejak Desember 2021 kemarin sebagai persiapan pertumbuhan kinerja yang ditargetkan untuk tahun ini.

Baca Juga: Cegah Penularan Covid-19, Blue Bird Sterilisasi Unit dan Pantau Kesehatan Pengemudi

"Harapan kami, secara bertahap akan mulai menerima kendaraan baru di Januari ini. Namun pembelian kendaraan akan dilakukan secara bertahap dan dengan memperhatikan kondisi market terutama pandemi," ujarnya pada Kontan belum lama ini.

Sebelumnya, BIRD sempat melakukan penjualan terhadap unit-unit  armada perusahaan yang sudah berumur pada 2020-2021.

Lewat ekspansi penambahan armada ini, BIRD berharap bisa meningkatkan efisiensi operasional perusahaan. Dengan penambahan armada 5.000 unit tersebut, maka nantinya BIRD akan memiliki lebih dari 25.000 kendaraan untuk semua segment bisnis di Blue Bird.

 
BIRD Chart by TradingView

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto