KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Habco Trans Maritima Tbk (HATM) mengalokasikan belanja modal (capital expenditure/capex) senilai Rp 400 miliar tahun 2024. Dana tersebut akan digunakan untuk penambahan armada, seiring dengan tingginya permintaan sewa kapal. “Permintaan kapal yang masuk terus melebihi kapasitas layanan angkut Habco Trans (HATM), sehingga kami harus mempercepat belanja modal untuk penambahan armada,” ujar Andrew Kam, Direktur Utama HATM dalam keterangannya, Rabu (21/2). Tahun ini, Habco Trans Maritima berencana menambah hingga empat armada kapal dengan strategi pembelian kapal baru dan sewa jangka panjang.
Tambah Armada, Habco Trans (HATM) Siapkan Capex Rp 400 Miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Habco Trans Maritima Tbk (HATM) mengalokasikan belanja modal (capital expenditure/capex) senilai Rp 400 miliar tahun 2024. Dana tersebut akan digunakan untuk penambahan armada, seiring dengan tingginya permintaan sewa kapal. “Permintaan kapal yang masuk terus melebihi kapasitas layanan angkut Habco Trans (HATM), sehingga kami harus mempercepat belanja modal untuk penambahan armada,” ujar Andrew Kam, Direktur Utama HATM dalam keterangannya, Rabu (21/2). Tahun ini, Habco Trans Maritima berencana menambah hingga empat armada kapal dengan strategi pembelian kapal baru dan sewa jangka panjang.