KONTAN.CO.ID - BEKASI. Shell Indonesia masih gencar melakukan ekspansi. Pasalnya, Shell Indonesia berencana meningkatkan kapasitas produksi pelumas perusahaan dengan memperluas pabrik pelumas perusahaan atawa lubricant oil blending plant (LOBP) dari semula seluas 7,5 hektare (ha) menjadi 9 ha. Adapun prosesi peletakan batu pertama (groundbreaking) dilakukan pada Kamis (12/03) di lokasi pabrik pelumas perusahaan yang terletak di Marunda, Bekasi. “Tipikal lamanya pembangunan pabrik, pengerjaan konstruksi diperkirakan memakan waktu kurang lebih dua tahun, tapi kami sih berharapnya bisa selesai lebih cepat agar bisa segera beroperasi komersial,” kata Dian Andyasuri, President Director and Country Chair, Shell Indonesia pada sesi konferensi pers usai groundbreaking, Kamis (12/03).
Tambah kapasitas produksi, Shell Indonesia perluas pabrik pelumas di Marunda
KONTAN.CO.ID - BEKASI. Shell Indonesia masih gencar melakukan ekspansi. Pasalnya, Shell Indonesia berencana meningkatkan kapasitas produksi pelumas perusahaan dengan memperluas pabrik pelumas perusahaan atawa lubricant oil blending plant (LOBP) dari semula seluas 7,5 hektare (ha) menjadi 9 ha. Adapun prosesi peletakan batu pertama (groundbreaking) dilakukan pada Kamis (12/03) di lokasi pabrik pelumas perusahaan yang terletak di Marunda, Bekasi. “Tipikal lamanya pembangunan pabrik, pengerjaan konstruksi diperkirakan memakan waktu kurang lebih dua tahun, tapi kami sih berharapnya bisa selesai lebih cepat agar bisa segera beroperasi komersial,” kata Dian Andyasuri, President Director and Country Chair, Shell Indonesia pada sesi konferensi pers usai groundbreaking, Kamis (12/03).