KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemulihan ekonomi mulai mendongkrak permintaan listrik. Hal itu tercermin dari penjualan setrum PT Perusahaan Listrik Negara (PLN). Meski masih mencatatkan minus pada kuartal I-2021, penjualan listrik PLN perlahan mulai merangkak naik sejak bulan April lalu. Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PT PLN Bob Saril membeberkan, pada kuartal I-2021 penjualan listrik PLN masih minus 1,34% dibandingkan periode kuartal I 2020. Penurunan penjualan listrik masih terjadi pada semua segmen pelanggan. Bob memerinci, penjualan listrik untuk segmen industri pada kuartal I 2021 tercatat sebesar 19,02 Terawatt hour (TWh), kemudian untuk segmen bisnis 9,92 TWh. Penjualan ke segmen rumah tangga mendominasi dengan 27,01 TWh.
Tanda-tanda baik pemulihan ekonomi, permintaan listrik mulai naik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemulihan ekonomi mulai mendongkrak permintaan listrik. Hal itu tercermin dari penjualan setrum PT Perusahaan Listrik Negara (PLN). Meski masih mencatatkan minus pada kuartal I-2021, penjualan listrik PLN perlahan mulai merangkak naik sejak bulan April lalu. Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PT PLN Bob Saril membeberkan, pada kuartal I-2021 penjualan listrik PLN masih minus 1,34% dibandingkan periode kuartal I 2020. Penurunan penjualan listrik masih terjadi pada semua segmen pelanggan. Bob memerinci, penjualan listrik untuk segmen industri pada kuartal I 2021 tercatat sebesar 19,02 Terawatt hour (TWh), kemudian untuk segmen bisnis 9,92 TWh. Penjualan ke segmen rumah tangga mendominasi dengan 27,01 TWh.