TANGERANG. Pemerintah Kabupaten Tangerang, Banten berupaya untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) pada 2017 sebesar Rp 1 triliun dari berbagai sektor. "Kami saat ini memfokuskan untuk mengarap sektor parkir, pajak hiburan dan rumah makan," kata Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar di Tangerang, Selasa (10/1). Ahmed mengatakan, APBD tahun 2017 sebesar Rp 4,5 triliun untuk mempercepat pembangunan. Pemda juga sudah meningkatkan layanan agar Wajib Pajak bisa membayar secara online. Juga telah menjalin kerja sama dengan Bank Jabar Banten (Bank BJB) dan minimarket untuk memudahkan wajib pajak dalam pembayaran.
Tangerang targetkan Pendapatan Asli Daerah Rp 1 T
TANGERANG. Pemerintah Kabupaten Tangerang, Banten berupaya untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) pada 2017 sebesar Rp 1 triliun dari berbagai sektor. "Kami saat ini memfokuskan untuk mengarap sektor parkir, pajak hiburan dan rumah makan," kata Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar di Tangerang, Selasa (10/1). Ahmed mengatakan, APBD tahun 2017 sebesar Rp 4,5 triliun untuk mempercepat pembangunan. Pemda juga sudah meningkatkan layanan agar Wajib Pajak bisa membayar secara online. Juga telah menjalin kerja sama dengan Bank Jabar Banten (Bank BJB) dan minimarket untuk memudahkan wajib pajak dalam pembayaran.