KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Platform crowdfunding, TaniFund telah menyalurkan pendanaan sebesar Rp 89,2 miliar melalui 243 proyek dalam bidang pangan dan agrikultur. Hal ini mendorong peningkatan produksi 2.500 petani binaan hingga 20%. "Tidak hanya itu, semangat TaniFund dalam meningkatkan inklusi keuangan terlihat pada peningkatan pendapatan petani binaannya secara umum sebesar 25% dengan kepemilikan rekening bank mencapai angka 100%," kata Pamitra Wineka, Presiden TaniHub Group dalam keterangan resmi, pekan lalu. Guna menjaga kualitas produk, unit pemrosesan dan pengemasan milik TaniHub Group yang bertempat di Malang juga beroperasi tahun 2020. Unit usaha ini melengkapi dan memaksimalkan rantai pasok dari berbagai fasilitas distribusi regional yang sebelumnya telah tersebar di lima kota, yakni Bogor, Bandung, Kartasura, Surabaya, dan Denpasar.
TaniFund salurkan pendanaan Rp 89,2 miliar ke petani
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Platform crowdfunding, TaniFund telah menyalurkan pendanaan sebesar Rp 89,2 miliar melalui 243 proyek dalam bidang pangan dan agrikultur. Hal ini mendorong peningkatan produksi 2.500 petani binaan hingga 20%. "Tidak hanya itu, semangat TaniFund dalam meningkatkan inklusi keuangan terlihat pada peningkatan pendapatan petani binaannya secara umum sebesar 25% dengan kepemilikan rekening bank mencapai angka 100%," kata Pamitra Wineka, Presiden TaniHub Group dalam keterangan resmi, pekan lalu. Guna menjaga kualitas produk, unit pemrosesan dan pengemasan milik TaniHub Group yang bertempat di Malang juga beroperasi tahun 2020. Unit usaha ini melengkapi dan memaksimalkan rantai pasok dari berbagai fasilitas distribusi regional yang sebelumnya telah tersebar di lima kota, yakni Bogor, Bandung, Kartasura, Surabaya, dan Denpasar.