KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Harda Internasional Tbk (BBHI) hanya mencatat realisasi rights issue pada tahun ini sebesar Rp 33 miliar dari target sebelumnya Rp 100 miliar. Dana masuk rights issue ini setara dengan tambahan 15% ekuitas yang masuk ke Bank Harda. Barlian Halim, Direktur Utama Bank Harda mengatakan dana rights issue sebesar Rp 33 miliar sudah masuk pada Juli 2018. “Realisasi rights issue ini karena pemegang saham ada pertimbangan lain,” kata Barlian kepada kontan.co.id, Jumat (28/12). Seiring dengan rights issue yang tidak mencapai target ini, memang ada efek ke dana yang masuk ke modal inti bank menjadi lebih sedikit. Meskipun demikian, menurut Barlian, ke depan pemegang saham Bank Harda akan berkomitmen untuk melakukan penambahan modal ke depan.
Targetkan rights issue Rp 100 miliar, Bank Harda raup realisasi Rp 33 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Harda Internasional Tbk (BBHI) hanya mencatat realisasi rights issue pada tahun ini sebesar Rp 33 miliar dari target sebelumnya Rp 100 miliar. Dana masuk rights issue ini setara dengan tambahan 15% ekuitas yang masuk ke Bank Harda. Barlian Halim, Direktur Utama Bank Harda mengatakan dana rights issue sebesar Rp 33 miliar sudah masuk pada Juli 2018. “Realisasi rights issue ini karena pemegang saham ada pertimbangan lain,” kata Barlian kepada kontan.co.id, Jumat (28/12). Seiring dengan rights issue yang tidak mencapai target ini, memang ada efek ke dana yang masuk ke modal inti bank menjadi lebih sedikit. Meskipun demikian, menurut Barlian, ke depan pemegang saham Bank Harda akan berkomitmen untuk melakukan penambahan modal ke depan.