KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah menetapkan besaran tarif LRT Jabodebek. Namun belum diresmikan melalui keputusan menteri (kepmen) perhubungan. Juru bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati mengatakan, besaran tarif LRT Jabodebek yang akan ditetapkan dalam kepmen sebesar Rp 5.000 untuk kilometer pertama dan Rp 700 untuk per kilometer selanjutnya. "Rp 5.000 untuk kilometer pertama, Rp 700 per km selanjutnya. Ya ini perhitungan yang dituangkan di kepmen," ungkap Adita kepada Kompas.com, Jumat (8/7). Dengan demikian diperkirakan tarif LRT Jabodebek untuk jarak terjauh sebesar Rp 20.000-Rp 25.000 tergantung jarak akhirnya. Sebab, rute LRT Jabodebek memiliki tujuan akhir berbeda, yaitu Stasiun Harjamukti, Cibubur dan Stasiun Jati Mulya, Bekasi.
Tarif LRT Jabodebek Sudah Ditetapkan, Ini Besarannya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah menetapkan besaran tarif LRT Jabodebek. Namun belum diresmikan melalui keputusan menteri (kepmen) perhubungan. Juru bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati mengatakan, besaran tarif LRT Jabodebek yang akan ditetapkan dalam kepmen sebesar Rp 5.000 untuk kilometer pertama dan Rp 700 untuk per kilometer selanjutnya. "Rp 5.000 untuk kilometer pertama, Rp 700 per km selanjutnya. Ya ini perhitungan yang dituangkan di kepmen," ungkap Adita kepada Kompas.com, Jumat (8/7). Dengan demikian diperkirakan tarif LRT Jabodebek untuk jarak terjauh sebesar Rp 20.000-Rp 25.000 tergantung jarak akhirnya. Sebab, rute LRT Jabodebek memiliki tujuan akhir berbeda, yaitu Stasiun Harjamukti, Cibubur dan Stasiun Jati Mulya, Bekasi.